1 Juli 2025

Winto Soroti Soal Kebijakan Manajemen ASN di Bangkep

Anggota DPRD Bangkep asal Fraksi PKS Kabupaten Bangkep Winto. (ist)

Bangkeppos.com, SALAKAN- Anggota DPRD asal fraksi PKS Kabupaten Bangkep, Winto, secara tegas menyoroti soal kebijakan penempatan manajemen ASN di kabupaten banggai kepulauan.

Dia menilai, penempatan posisi jabatan khusus untuk eselon 2 di lingkup OPD kabupaten Bangkep harus sesuai dengan background atau basic keilmuan ASN yang bersangkutan.

“Contoh nyata, kepala dinas pariwisata diisi oleh orang yang berlatar belakang dokter. Dari sisi keilmuan dan pengalaman saja, sudah bertolak belakang,” kata dia, Kamis (5/6/2025) kemarin.

Sehingga kedepan, lanjut dia, Bupati Bangkep Rusli Moidady perlu mempertimbangkan dan mengevaluasi kembali hal-hal tersebut.

“Jangan lagi menempatkan seseorang untuk posisi jabatan yang justru bertentangan dengan dengan disiplin atau basic keilmuannya,” tegasnya.

Winto menerangkan, salah satu indikator untuk mendukung program dan visi misi bupati dan wakil bupati bangkep adalah dengan menempatkan seseorang pada posisi jabatan yang sesuai dengan keahliannya.

“Sebab dengan kondisi bangkep saat ini, bagaimana bisa mau maju daerah kita. Pimpinan OPD-nya saja, sudah tidak sesuai dengan keahlian jabatan yang dipimpinnya,” ujarnya.

Olehnya itu, Winto menyarankan, BKPSDM semestinya harus memberi pertimbangan yang matang kepada bupati, ketika ke depan terjadi penempatan posisi jabatan bagi kepala OPD yang tidak sesuai dengan latar belakangnya.

“Artinya, kalo dokter ya tempatnya di Dinkes. Bukan di Dinas Pariwisata,” tandasnya. (ir)

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com
error: Content is protected !!