20 Maret 2025

Pembuatan e-KTA Untuk Verifikasi Anggota DPD NasDem Bangkep Terus Digeber

RAMPUNGKAN e-KTA: Operator dan pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten Bangkep tengah merampungkan pengisian formulir online untuk pembuatan e-KTA bagi kader Partai NasDem Bangkep,
Selasa (16/6/2020) malam, di Sekretariat DPD Partai NasDem Bangkep.(Foto:Irfan Majirung/Bangkep Pos)
Bangkeppos.com, SALAKAN – Sejumlah pengurus dan operator DPD Partai NasDem Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) terus merampungkan pengisian formulir Online untuk pembuatan e-KTA (kartu tanda anggota elektronik) bagi kader Partai NasDem.

Wakil Sekretaris Bidang Kebijakan publik dan isu strategis DPD Partai NasDem Bangkep, Erwin mengaku langkah itu sebagai terobosan untuk verifikasi ulang terhadap status keanggotaan di Partai NasDem melalui program e-KTA.
“Setiap anggota atau kader ke depan wajib memiliki e-KTA (Kartu Tanda Anggota-Elektronik), untuk menggantikan KTA lama. Fungsi e-KTA ini tidak hanya sebatas tanda pengenal, tapi juga memiliki fungsi yang lainnya,” terangnya, Selasa (16/6/2020).

Kata dia, kader yang sudah melakukan pengisian formulir secara online, maka secara otomatis akan terhubung ke perangkat. Dan langsung kelihatan grafiknya.
“Karena dengan aplikasi itu bisa langsung terpantau, kader atau anggota dari daerah mana yang progresnya bagus dalam pengisian formulir secara online itu,”jelasnya.

Dia menambahkan, data sementara capaian anggota DPD Partai NasDem Bangkep yang terverifikasi baru mencapai 719 anggota atau baru sekitar 9.08 persen.
“Dan anggota yang sudah terverifikasi dari 12 kecamatan di Bangkep yang tertinggi grafiknya saat ini adalah kecamatan Liang, disusul Buko Selatan dan Peling Tengah. Namun, kami masih terus melakukan penginputan hingga selesai,”tutupnya. (ir)

error: Content is protected !!