Direktur SPBU Kompak Liang Kembangkan Bakat Anak Muda Pesepakbola di Desa Liang
saat foto bersama usai pertandingan final turnamen Futsal Cup yang diselenggarakan oleh SPBU Kompak Liang, sebagai rangkaian kegiatan hari ulang tahun ke-4. (ist)
Menurut Jultrim, bibit-bibit unggul pesepak bola di pelosok desa bisa dibina dan generasi masa depan bisa dijaga.
“Ini semata-mata untuk mencetak bibit unggul dan menyelamatkan generasi masa depan sepak bola di Kabupaten Banggai Kepulauan, khususnya di Desa Liang,” katanya.
Jultrim mengatakan, motivasinya untuk membangun Club SPBU Kompak Liang ini, karena dia melihat potensi dan bakat sepak bola yang dimiliki anak-anak di desa Liang.
“Semoga bisa mencetak bibit-bibit pemain yang nantinya bisa diorbitkan ke level nasional,” ujarnya.
Jultrim juga berharap, anak anak muda desa Liang bisa terus berlatih dan membangun jiwa sportifitas, serta dapat menjadi wadah untuk bersinergi dan bersama-sama memulai dan berinovasi, membangun Indonesia bangkit kembali dari dampak pandemi.
Jultrim bersyukur, karena mendapat banyak dukungan dari pemerintah desa, bahkan pemuda setempat pasca menyelenggarakan turnamen futsal cup se kecamatan liang selama 10 hari sejak 20 Desember 2021 hingga 30 Desember 2021 kemarin.
“Semoga ke depan kompetisi futsal dapat diadakan dengan lingkup lebih luas lagi. Dan semoga spirit kebersamaan selalu melekat di hati dan pikiran anak anak muda desa Liang, maupun para pengusaha dan pemerintah daerah,” harapnya. (ir)