Mahasiswa Pascasarjana Universitas Indonesia Timur Gelar Sosialisasi Vaksinasi Covid-19 Bagi Ibu Hamil
Bangkeppos. com, SALAKAN- Mahasiswa Program Pascasarja Universitas Indonesia Timur (UIT) melaksanakan pengabdian kepada masyarakat, yakni sosialisasi tentang vaksinasi covid-19 pada ibu hamil.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis (30/1/2021) lalu, di BPR desa Sambiut, kecamatan Totikum, Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep).
Bidan Koordinator PKM Totikum, Rismawati, S.ST, selaku pemateri menyampaikan, capaian vaksinasi terhadap ibu hamil di wilayah kecamatan Totikum, Banggai Kepulauan, masih rendah.
“Itu karena masih banyak ibu hamil yang takut untuk divaksin covid-19 ” terangnya.
Padahal, menurut Rismawati, vaksinasi terhadap ibu hamil aman dan boleh dilakukan, dengan tetap memperhatikan usia kehamilan.
“Pada usia kehamilan lebih dari 13 minggu atau masuk trimester 2, vaksin covid-19 aman bagi semua ibu hamil,” paparnya.
Ditekankannya lagi, vaksinasi ibu hamil juga, sudah ada rekomendasi dari persatuan dokter spesialis obstetsi dan ginekologi.
Rismawati melanjutkan, seorang ibu hamil tidak dapat divaksin, apabila ia mengalami hal berikut ini. Diantaranya: demam, usia kehamilan kurang dari 13 minggu, tekanan darah 140/90 mmHg, serta ada tanda-tanda preeklampsi.
Sosialisasi tersebut dihadiri oleh Kepala PKM Totikum, Bidan Desa se-kecamatan Totikum, dan sejumlah ibu hamil dalam ibu kota kecamatan, serta kader kesehatan desa Sambiut.
Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan oleh kelompok mahasiswa program pascasarjana UIT, dengan beranggotakan empat orang. Diantaranya: Kalpin Babidaa, S.Farm, Apt, Rismawati, S.ST, Evi Apriani Amir, S.Kep. Ns, dan Rizki Nur Hasanah, SKM. (ir)