Pererat Silaturahmi, Politikus Partai Hanura Ismail Yunus Gelar Buka Puasa Bersama dengan para Mahasiswa Banggai, Bangkep dan Balut
Dalam sambutannya, Ismail Yunus yang kini menjabat anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah itu, mengapresiasi para adik-adik mahasiswa dari tiga kabupaten tetangga yakni; Banggai, Bangkep dan kabupaten Balut, karena telah menghadiri acara buka puasa bersama.
”Kami sangat senang dan mengapresiasi atas perhatian dan kehadiran adik-adik mahasiswa yang telah menyempatkan waktunya dalam acara ini. Kami berharap momen ini bisa lebih mempererat hubungan silaturahmi yang baik ke depan,” tuturnya.
Pada acara buka puasa bersama tersebut, turut dihadiri oleh calon legislatif dari Partai Hanura Sulawesi Tengah, Nursastro Salomo, yang juga mantan anggota DPRD Kabupaten Bangkep.
Di momen itu, Ismail mengimbau
agar adik-adik mahasiswa tidak terprovokasi dalam suasana politik yang tengah hangat saat ini, dan tidak terpapar nilai-nilai radikalisme.
Usai menyampaikan sambutan, acara kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama. Setelahnya, dilanjutkan dengan salat taraweh. (*)