27 Maret 2025

Mahasiswa KKN UML Gelar Seminar Program Kerja di Totikum Selatan

Seminar mahasiswa KKN di kecamatan totikum selatan. (ist)
Bangkeppos.com, SALAKAN- Mahasiswa KKN-MB Universitas Muhammadiyah Luwuk (UML) melaksanakan seminar di desa Kalumbatan,kecamatan Totikum Selatan, pada Jumat (21/7/2023) lalu, di perpustakaan desa setempat.

Dalam seminar tersebut, para mahasiswa KKN memaparkan 27 program kerja, yang terdiri dari program individu dan kelompok.

Koordinator Desa KKN, Rahmat menuturkan, keberhasilan program kerja yang sudah direncanakan selama 40 hari kedepan, tidak lepas dari dukungan masyarakat dan kolaborasi yang baik dengan pemerintah desa di kecamatan totikum selatan.

Menurut Rahmat, masyarakat setempat tampak antusias saat mengikuti pelaksanaan seminar tersebut. Dan mereka juga menerima program kerja dari para mahasiswa KKN.
“Bahkan masyarakat justru ikut memberikan saran dan masukan yang berkaitan dengan program prioritas di desa,” ujar pria yang kini berprofesi sebagai anggota Polri itu.

Tak hanya itu, lanjut Rahmat, para masyarakat disana juga banyak membantu memberikan saran, ide dan gagasan dalam menjalankan program KKN selama 40 hari kedepan. (tim)

error: Content is protected !!